Dekan Fakultas Ilmu-Ilmu Sosial dan Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi serta Administrasi Publik mengadakan pembekalan Praktek Kerja Lapangan pada Senin (14/12/2020) pukul 13.00 WIB. Dalam pembekalan Praktek Kerja Lapangan ini, mahasiswa Fakultas Ilmu-Ilmu Sosial diberikan arahan mengenai apa saja yang perlu diperhatikan saat melaksanakan Praktek Kerja Lapangan.
Mahasiswa juga diberikan informasi mengenai hal yang perlu diperhatikan setelah melaksanakan Praktek Kerja Lapangan. Pembekalan ini berlangsung sekitar 3 jam dan saling berbagi informasi dan juga melakukan sesi tanya jawab.
Dekan Fakultas Ilmu-Ilmu Sosial, Ibu Dra. Asnawati, M.Kom mengatakan “Untuk Mahasiswa yang melakukan Praktek Kerja Lapangan, sebisa mungkin untuk meninggalkan kesan dan perilaku yang baik, agar di tahun berikutnya kita tetap menjaga kerjasama diberbagai instansi tempat melakukan Praktek Kerja Lapangan yang menerima setiap tahunnya” ujarnya.
selain itu, Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi Ibu Vethy Octaviani, M.I.Kom juga menambahkan “Untuk pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan nantinya akan ada Laporan Hasil Praktek Kerja Lapangan yang harus diselesaikan, dan itu wajib untuk dikerjakan” ucapnya.
Dan harapan dari Pihak Fakultas Ilmu-Ilmu Sosial, mahasiswa dapat melakukan Praktek Kerja Lapangan dengan baik dan juga terkoordinir. (Indy)