Dalam rangka penerapan konsep link and match (keterkaitan dan kesepadaan) antara Universitas (Penghasil Tenaga Kerja) dengan perusahaan/instansi (Penguna Tenaga Kerja). Maka Fakultas Ilmu-ilmu Sosial Universitas Dehasen Bengkulu mengadakan Praktik Kerja Lapangan untuk mahasiswa semester IV, hal tersebut bertujuan agar mahasiswa dapat menyelaraskan ilmu yang sudah didapat dengan dunia kerja yang tersedia.
Pelepasan Praktik Kerja Lapangan dilaksanakan pada (17/01/2022) terhitung jumlah Mahasiswa yang mengikuti PKL sebanyak 61 Orang dari Prodi Ilmu komunikasi dan 14 Orang dari Prodi Administrasi Publik, dengan waktu selama 1 Bulan untuk Prodi Ilmu Komunikasi dan 2 Bulan untuk Prodi Administrasi Publik. Pelepasan Mahasiswa PKL ini dilakukan oleh Dosen pembimbing masing-masing kelompok dan langsung serah terima dengan instansi yang menjadi tempat PKL nantinya.
Untuk tempat yang menjadi sasaran mahasiswa PKL ini terdiri dari Perusahaan, Instansi Pemerintah, Media Massa dan lain sebagainya yang tersebar di Provinsi Bengkulu.